Tips Memilih Baju Anak

1. Bahan
Bahan Katun
Hal utama yang harus diperhatikan ketika membeli baju anak adalah baju tersebut terbuat dari bahan apa. Pastikan baju yang Bunda pilih terbuat dari serat kain alami, seperti katun, karena bahan alami memiliki kemampuan untuk menyerap keringat yang lebih baik daripada bahan sintetis. Bunda harus memastikan bahwa baju tersebut akan membuat buah hati merasa nyaman, dapat aktif bergerak, dan tentunya tidak menimbulkan iritasi pada kulit si kecil yang sensitif. Bunda juga harus menyesuaikan bahan baju anak dengan musim dan cuaca. Saat musim panas gunakan baju yang bahannya dapat mudah menyerap keringat seperti katun, sedangkan saat musim hujan gunakan bahan yang hangat seperti wol.
2. Ukuran
Ukuran All size
Agar tidak membatasi ruang gerak si kecil, Bunda harus bijak dalam memilih ukuran bajunya.  Ada baiknya Bunda memilih baju yang terlalu pas untuk badan si kecil, dalam artian pilihlah baju yang tidak sempit dan sedikit longgar. Tapi jangan memilih baju yang berukuran jauh lebih besar dari badan si kecil.

3. Warna dan Motif
Motif Islami
Anak kecil tentunya lekat dengan image “ceria”. Untuk itu, sebaiknya Bunda memilih baju dengan warna-warna cerah untuk si kecil, terutama untuk anak perempuan. Sementara untuk motif, pilihlah motif-motif yang mewakili sifat enerjik dan untuk yang muslim lebih baik bertemakan muslim supaya bisa sekalian dakwah :) dengan baju anak,atau Bunda juga dapat memilih baju dengan motif gambar yang seperti dibawah ini


4. Model
Model Islami
Bunda bisa bermain dengan model-model baju yang islami . Namun yang perlu diingat, tetap sesuaikan model baju si kecil dengan usianya. Jangan sampai si kecil terlihat jauh lebih tua dari usia yang sebenarnya hanya karena Bunda memilih pakaian dengan model busana yang biasa dipakai oleh orang dewasa. Sesekali Bunda bisa memilih model baju dewasa, tapi baju tersebut harus tetap mewakili sifat anak kecil yang polos dan ceria.

Anak Bunda Akan lebih ceria jika memakai baju yang nyaman dan kualitas yang bagus walaupun agak sedikit mahal dari bahan biasa. Karena biasanya anak-anak sering tidak betah dengan baju yang dasar dan kualitasnya rendah.



Post a Comment

 
Copyright © 2014. BukaBaju Template - Design: Gusti Adnyana